Sosialisasi Saber Pungli dan Gratifikasi Inspektorat Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara
Kamis, 1 Desember 2022
Dalam Rangka Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) tahun 2022 yang mengusung tema
"Indonesia Pulih Bersatu Lawan Korupsi" dan Dalam Rangka Peningkatan Pengendalian Gratifikasi,
Pemerintah Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara, melalui Satgas Sapu Bersih Pungutan Liar dan Inspektorat Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara melaksanakan sosialisasi saber pungli dan Gratifikasi pada lingkungan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara.